Minggu, 12 Juli 2015

penciptaan manusia dalam pandangan islam

Penciptaan Manusia dalam Pandangan Islam
Maha Besar Allah, yang telah menciptakan manusia dengan bentuknya yang sempurna, kemudian Allah anugerahkan mereka dengan kecerdasan dan otak supaya mereka ini mau berpikir akan ciptaan Allah.
Allah berfirman dalam QS Adz-Dzaariyat, 20-21  :
“Dan di bumi itu terdapat tanda-tanda (kekuasaan Allah) bagi orang-orang yang yakin. dan(juga) pada dirimu sendiri. Maka apakah kamu tidak memperhatikan?”
Ketika berbicara tentang Embriologi dalam prespektif  Al-Quran dan As-Sunnah terdapat beberapa fase atau tahapan dasar yang akan dilalui embrio sebelum berevolusi menjadi manusia.  

Mengenai tahapan evolusi embrio Allah Swt berfirman dalam:
QS Al-Muminun: ayat 12-14.
Di dalam Al Qur’an proses kejadian manusia secara biologis dejelaskan secara terperinci melalui firman-Nya :
&Dan sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia itu dari suatu saripati (berasal) dari tanah. Kemudian Kami jadikan saripati itu air mani (yang disimpan) dalam tempat yang kokoh (rahim). Kemudian air mani itu Kami jadikan segumpal darah, lalu segumpal darah itu kami jadikan segumpal daging, dan segumpal daging itu Kami jadikan tulang belulang, lalu tulang belulang itu Kami bungkus dengan daging. Kamudian Kami jadikan ia makhluk yang (berbentuk) lain. Maka Maha Sucilah Allah , Pencipta Yang Paling Baik.& (QS. Al Mu’minuun (23) : 12-14)
Dari ayat ini, fase penciptaan manusia terbagi dalam
beberapa tahapan yaitu:
Fase pertama: sperma (Air mani),
Fase kedua: Segumpal darah dan daging,
Fase ketiga: pembentukan tulang belulang dan pembungkusan (dengan) daging,
Fase Keempat: pembentukan Manusia. 

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2015 About Blue Notes